top of page
Search

Konsep Nilai Sekarang


Nilai sekarang merupakan satu konsep yang sangat penting dalam menentukan besaran kewajiban imbalan kerja yang akan disajikan dalam disclosure PSAK 24 karena kewajiban yang dihitung berhubungan dengan imbalan kerja yang akan dibayarkan di masa depan.


Definisi nilai sekarang adalah nilai yang harus disediakan saat ini untuk diinvestasikan dalam tingkat bunga tertentu sehingga akan menghasilkan sejumlah nilai di masa depan.


Formula untuk nilai sekarang (present value) adalah:






Kita ambil sebuah contoh yang mungkin lebih mudah dipahami.


Jika seseorang ingin memiliki dana sebesar IDR 50 juta dalam jangka waktu 5 tahun dan dengan mengasumsikan tingkat bunga 5% per tahun, berapa dana yang harus disimpan saat ini?


Pertama-tama, kita tahu kalau future value yang kita butuhkan adalah 50


Kalau kita mulai menabung di tahun 2024 dengan bunga 5%, maka setahun sebelumnya kita perlu menyiapkan 47,62 yang didapatkan dengan membagi 50 dengan (1 + 5%).


Jadi untuk menghitung dana yang dibutuhkan hari ini, maka kita terus membagi 50 dengan 1,05 sebanyak 5 kali atau sama dengan memasukkan formula di atas.

Maka dana yang harus disimpan saat ini 39,18 juta.



295 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page